Headline
Pemerintahan
Serang
0
Untuk Peningkatan Pendapatan: Perumdam Tirta Madani Kota Serang Targetkan 1067 SR Di 4 Kecamatan
KOTA SERANG, Kalimati.id- Guna meningkatkan pendapatan penerimaan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Madani Kota Serang yang saat ini baru mencapai jumlah sambungan sebanyak 5727 unit sampai ahir tahun 2024, maka Perumdam Tirta Madani Kota Serang berencana memasang sambungan rumah sebanyak 1067 unit untuk tahun 2025 yang terdiri dari 4 kecamatan yaitu kecamatan Serang kecamatan Kasemen kecamatan Cipocok dan kecamatan Walantaka.
Rinciannya Kecamatan Kasemen 415 SR, Kecamatan Serang 280 SR, Kecamatan Walantaka 222 SR, dan Kecamatan Cipocok Jaya 150 SR.
Dirut Perumdam Tirta Madani Kota Serang Arief Setiawan menjelaskan, bahwa target sampai dengan akhir tahun 2025 direncanakan mencapai 7.000 unit atau 7 % dari jumlah penduduk Kota Serang sebanyak 723.794 jiwa , berdasarkan Permendagri nomor 23 tahun 2024 tentang organ dan kepegawaian BUMDAM perumdam Tirta Madani kota Serang masih dalam kualifikasi golongan kecil karena jumlah sambungan masih di bawah 50.000 sambungan rumah.
Guna percepatan pengembangan sambungan rumah di Kota Serang Perumdam Tirta Madani Kota Serang merencanakan kerjasama dengan pihak swasta melalui skema bisnis to bisnis dan juga guna percepatan tersebut mengharapkan adanya supply air bersih dari waduk Sindangheula guna memenuhi masyarakat yang belum tersentuh oleh layanan air bersih dari Perumdam Tirta Madani Kota Serang seperti di kecamatan taktakan dan kecamatan Curug.
"Adapun di wilayah Kecamatan Cipocok dan Walantaka akan dilayani melalui instalasi pengolahan air minum yang sudah selesai dibangun pada tahun 2024 melalui sumber dana pusat dengan kapasitas 20 liter per detik untuk cakupan sambungan rumah sebanyak 1800 unit,
hal tersebut memerlukan investasi yang cukup besar agar terealisasi pengembangan sambungan rumah dimaksud, " pungkas Arief. **
Redaksi: Putera Yudha
Via
Headline